Tuesday, 8 October 2013

PERUBAHAN HIDUP



PERUBAHAN HIDUP
“Galatia 2 : 15-21”

Ciri-ciri orang percaya yang hidup benar didalam Kristus yaitu, adanya perubahan hidup. pada Ayat 20, Paulus menegaskan bahwa sebagai orang percaya harus ada perubahan hidup yang nyata. Paulus juga berkata, kita harus turut disalibkan bersama Kristus supaya dapat menjadi perubahan hidup yang sesungguhnya. Karena itu kita harus bertobat supaya Roh Kudus dapat mengerjaan perubahan. Jangan tunggu sampai kita mengalami kesukaran, baru kita mau diubah oleh Tuhan tetapi sekaranglah saatnya bagi kita untuk menyerahkan diri agar diubahkan Tuhan secara total.

Apa yang dikatakan Alkitab tentang perubahan hidup?
·         Perubahan Hidup Adalah Suatu Keharusan
Di dalam Matius 9 : 17, Yesus berbicara tentang pertobatan atau perubahan hidup yang total, sehingga oleh-Nya kita layak menerima urapan Roh. Perubahan itu merupakan suatu keharusan, karena Tuhan sendiri mempunyai rancangan yang besar dibalik perubahan hidup kita.

·         Perubahan hidup menuntut suatu tekad untuk meninggalkan yang lama. ( 2 Korintus 5 : 17)
Perubahan pemikiran, sifat, perkataan maupun tingkah laku harus nyata bagi setiap orang percaya mereka harus membuktikan bahwa mereka benar-benar hidup didalam Kristus dan semakin diperbaharui oleh Tuhan dan buah-buahnya akan nampak (Matius 7 : 21-23)

·         Perubahan hidup dapat terjadi, jika kita menjadikan Yesus sebagai penguasa dalam hidup ini. (Kolose 2 : 6-7)
Banyak orang yang berjuang dengan kekuatannya sendiri akhirnya mengalami kegagalan. Perubahan hidup ini terjadi bukan karena kemampuan kita. Paulus berkata “hidupku bukanya aku lagi, tetapi Kristus yang hidup didalamku,”. Artinya Kristuslah yang berkuasa atas hidup Paulus. Kita harus tunduk pada pengaturan Tuhan.

Refleksi :
Perubahan hidup adalah hal yang mutlak bagi orang percaya, dan itu merupan perintah Tuhan. perubahan hidup akan terjadi, ketika kita menjadikan Kristus sebagai penguasa tunggal dalam hidup kita.


No comments:

Post a Comment